Tempat Pertemuan

Tempat Pertemuan

17 Januari – Pembacaan Alkitab hari ini diambil dari Keluaran 33: 7-11

7 Sesudah itu Musa mengambil kemah dan membentangkannya di luar perkemahan, jauh dari perkemahan, dan menamainya Kemah Pertemuan. Setiap orang yang mencari TUHAN, keluarlah ia pergi ke Kemah Pertemuan yang di luar perkemahan. 8 Apabila Musa keluar pergi ke kemah itu, bangunlah seluruh bangsa itu dan berdirilah mereka, masing-masing di pintu kemahnya, dan mereka mengikuti Musa dengan matanya, sampai ia masuk ke dalam kemah. 9 Apabila Musa masuk ke dalam kemah itu, turunlah tiang awan dan berhenti di pintu kemah dan berbicaralah TUHAN dengan Musa di sana. 10 Setelah seluruh bangsa itu melihat, bahwa tiang awan berhenti di pintu kemah, maka mereka bangun dan sujud menyembah, masing-masing di pintu kemahnya. 11 Dan TUHAN berbicara kepada Musa dengan berhadapan muka seperti seorang berbicara kepada temannya; kemudian kembalilah ia ke perkemahan. Tetapi abdinya, Yosua bin Nun, seorang yang masih muda, tidaklah meninggalkan kemah itu.

Ayat kunci hari ini adalah dari Keluaran 33:7,9

Sesudah itu Musa mengambil kemah dan membentangkannya di luar perkemahan, jauh dari perkemahan, dan menamainya Kemah Pertemuan. … Apabila Musa masuk ke dalam kemah itu, … berbicaralah TUHAN dengan Musa di sana.

Sebagai penutup,mari kita renungkan pertanyaan ini

Seberapa sering Anda berdiam tenang di hadirat Tuhan, tanpa terganggu oleh begitu banyaknya tugas dalam daftar “yang harus dikerjakan”, seperti email, media sosial, dan sebagainya? Kapankah Anda akan menyediakan waktu untuk bertemu dengan Dia dalam 24 jam mendatang?

Oleh:

Quote of the day

Kasih Allah dimanifestasikan dengan cemerlang dalam kasih karunia-Nya kepada orang-orang berdosa yang tidak layak. Dan itulah tepatnya rahmat: kasih Allah mengalir dengan bebas bagi yang tidak menyenangkan.

A. W. Tozer