Menindas atau Memberkati?

Menindas atau Memberkati?

24 Februari – Pembacaan Alkitab hari ini diambil dari Imamat 25:15-22

15 Apabila engkau membeli dari sesamamu haruslah menurut jumlah tahun sesudah tahun Yobel, dan apabila ia menjual kepadamu haruslah menurut jumlah tahun panen. 16 Makin besar jumlah tahun itu, makin besarlah pembeliannya, dan makin kecil jumlah tahun itu, makin kecillah pembeliannya, karena jumlah panenlah yang dijualnya kepadamu. 17 Janganlah kamu merugikan satu sama lain, tetapi engkau harus takut akan Allahmu, sebab Akulah TUHAN, Allahmu. 18 Demikianlah kamu harus melakukan ketetapan-Ku dan tetap berpegang pada peraturan-Ku serta melakukannya, maka kamu akan diam di tanahmu dengan aman tenteram. 19 Tanah itu akan memberi hasilnya, dan kamu akan makan sampai kenyang dan diam di sana dengan aman tenteram. 20 Apabila kamu bertanya: Apakah yang akan kami makan dalam tahun yang ketujuh itu, bukankah kami tidak boleh menabur dan tidak boleh mengumpulkan hasil tanah kami? 21 Maka Aku akan memerintahkan berkat-Ku kepadamu dalam tahun yang keenam, supaya diberinya hasil untuk tiga tahun. 22 Dalam tahun yang kedelapan kamu akan menabur, tetapi kamu akan makan dari hasil yang lama sampai kepada tahun yang kesembilan, sampai masuk hasilnya, kamu akan memakan yang lama.”

Ayat kunci hari ini adalah dari Imamat 25:17

Janganlah kamu merugikan satu sama lain, tetapi engkau harus takut akan Allahmu, sebab Akulah TUHAN, Allahmu.

Sebagai penutup, mari kita renungkan pernyataan ini

Saat Anda melihat ke sekeliling Anda hari ini dengan lebih seksama dari biasanya, mungkin Anda melihat lebih lagi akan bagaimana cara-cara Tuhan dalam memelihara dan menyediakan untuk Anda. Oleh sebab itu naikkanlah kepada-Nya ucapan-ucapan syukur yang lebih daripada biasanya atas “anugerah umum” tersebut.

Oleh:

Quote of the day

Tuhan adalah Tuhan. Karena Dia adalah Tuhan, Dia layak untuk kepercayaan dan ketaatan saya. Saya tidak akan menemukan istirahat di mana pun kecuali di dalam kehendak-Nya yang kudus.

Elisabeth Elliot